


Sawangan | jurnaldepok.id
Warga di Jalan Panggulan Raya, Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan, mengeluhkan sampah rumah tangga yang sengaja dibuang di jalan tersebut.
Salah seorang warga, Rahmat Hidayat mengatakan, pembuangan sampah di jalan yang menghubungkan wilayah Bedahan dan Duren Seribu itu sudah terjadi beberapa bulan lalu.
“Adanya sampah itu sudah beberapa bulan yang lalu, terakhir diangkut saat ada acara di Masjid Baitul Arif yang dihadiri Pangdam saat itu,” ujar Rahmat kepada Jurnal Depok, Senin (20/11/23).


Ia menjelaskan, dari hasil pantauan warga, yang membuang sampah di lokasi itu biasanya pemilik warung-warung sayuran.
“Karena kalau dilihat kantong plastik berisikan sayuran, ini yang menyebabkan bau. Selain itu diduga juga penghuni perumahan yang mungkin tak punya buangan atau enggak mau bayar iuran kebersihan,” paparnya.
Dari itu, ia bersama warga Panggulan meminta dinas terkait untuk turun tangan mengatasi persoalan sampah tersebut.
“Mohon dibantu dan diperhatikan aparatur/instansi terkait, sampah yang dibuang di panggir jalan makam Pengasinan segera diangkut. Karena sangat mengganggu pemandangan dan menimbulkan bau yang menyengat,” jelasnya.
Tak hanya itu, warga juga meminta dinas terkait untuk memasang spanduk atau reklame larangan membuang sampah di lokasi itu.
Selain ke dinas terkait, Rahmat juga meminta bantuan warga Pengasinan untuk ikut partisipasi mencegah jalan itu dijadikan tempat pembuangan sampah liar.
“Enggak hanya persolan sampah, PJU Jalan Raya Panggulan juga saat ini mati total, tentu ini sangat membahayakan warga khususnya pengguna jalan jika melintas di malam hari, karena rawan kriminalitas,” katanya.
Sementara itu Lurah Pengasinan, Kecamatan Sawangan, Asep Wisnu Nugraha mengungkapkan, bahwa lokasi yang dijadikan TPS liar bukan masuk wilayahnya.
“Memang Jalan Raya Panggulan ini masuk wilayah Pengasinan, namun titik lokasi pembuangan sampah masuk ke Kelurahan Duren Seribu, Bojongsari,” tanggapnya.
Meski demikian, Asep meminta kepada warga Pengasinan khusunya yang berada di Jalan Panggulan untuk ikut mengawasi pembuangan sampah liar tersebut.
“Kalau perlu tangkap tangan siapa pelakunya, biar nanti disidang Tipiring oleh pihak terkait,” pungkasnya. n Rahmat Tarmuji

