


Pancoran Mas | jurnaldepok.id
Wali Kota Depok, Mohammad Idris melantunkan lagu saat memberikan sosialisasi pendidikan politik bagi pemilih pemula di SMA Kasih, Kecamatan Pancoran Mas.
Idris mengatakan, dirinya sengaja mengajak pelajar bernyanyi agar para pelajar lebih ingat dengan pesan yang disampaikan. Dia kemudian mencontohkan lagu Rhoma Irama.
“Karena anak milenial itu kalau penyampaian pesan enggak harus monoton gitu, nyanyian kan, kayak waktu saya milenial ditanya jumlah penduduk Indonesia berapa, yang saya ingat lagunya Bang Haji Rhoma, 130 juta,” katanya.

Idris mengatakan, acara ini merupakan kegiatan sosialisai Pemilu 2024. Menurutnya, Pemkot Depok tengah menyosialisasikan ke sekolah-sekolah di Kota Depok.
“Ya ini cuma sosialisasi saja, sosialisasi pemilu dan juga pendidikan politik yang memang biasa kami lakukan. Sekarang memang giliran sekolah-sekolah swasta,” jelasnya.
Dia berharap sosialisasi ini dapat mengajak pelajar untuk berpartisipasi di Pemilu 2024.
“Pesannya partisipasi mereka yang target nasional juga ada, kami ingin melebihi target nasional seperti yang terjadi tahun 2019. Pemilih pemula ini mendominasi, memposisikan cukup tinggi di DPT (Daftar Pemilih Tetap) Kota Depok, jumlah mereka 36 persen,” terangnya.
Karena itu, ia menilai pentingnya memberikan sosialisasi pendidikan politik kepada para pemilih pemula agar mereka bisa berperan aktif dalam proses demokrasi.
Dia berpesan kepada anak muda atau generasi milenial agar lebih melek politik, sehingga menjadi pemilih cerdas melalui proses pemilihan dengan benar serta menggunakan hak pilihnya dengan baik. n Aji Hendro

