


Margonda | jurnaldepok.id
Aksi teror lempar batu kembali terjadi di Jalan Margonda, Kelurahan Kemirimuka, Kecamatan Beji, pada Rabu (26/07/23). Kali ini korbannya pengendara roda empat jenis matic berplat nomor B 2568 TN.
“Pak ada pelemparan batu di Jalan Margonda seberang Hotel Savero pelaku melarikan diri,”kata korban melalui media sosial Infodepok.
Atas kejadian tersebut kaca mobil bagian kiri hancur berantakan. Dalam video tersebut korban menunjukan tisu yang ada darahnya akibat mengalami luka serta harus mendapatkan jahitan dibagian kepala.

Sebelumnya aksi teror lempar batu terjadi di Jalan Margonda pada, Sabtu (22/07/23) malam. Satu unit mobil yang ditumpangi sekeluarga dilempari batu oleh orang tidak dikenal (OTK) di Jalan Margonda Raya.
Pelemparan batu mengakibatkan seorang ibu berinisial F dan bayinya berusia satu tahun terluka.
Suami F, H kepada wartawan mengatakan, kejadian bermula pada, Sabtu (22/07/23), pukul 20.10 WIB, saat mobilnya berhenti di lampu merah Margonda arah Juanda.
Setelah lampu hijau dan mobil maju ke arah depan, tiba-tiba seseorang melemparkan batu ke kaca bagian kiri.
“Saat lampu hijau kami baru jalan sebentar, belom ada ngegas baru lepas rem, udah disambit dari luar dari trotoar. Kena mobil penumpang depan, kena muka istri saya sama bayi saya,” katanya.
Dia mengatakan, batu itu memantul hingga bisa melukai istri dan bayinya. Saat kejadian, bayi dan kedua anaknya menangis kencang. Beruntung, saat kejadian bayi tengah menyusu hingga tak mengalami luka berat.
H mengatakan, kondisi istri dan anak mengalami luka-luka saat ke Polres Depok. Kemudian setelah visum, istri dan bayinya rawat jalan.
Atas kejadian itu, korban lalu ke Polres Depok untuk melaporkan kejadian pelemparan batu. n Aji Hendro

