


Sawangan | jurnaldepok.id
Ketua dan Pengurus Pimpinan Cabang (PC) Pemuda Muhammadiyah Sawangan periode 2023-2028 resmi dilantik.
“Pelantikan Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Cabang Sawangan dilaksanakan untuk keberlangsungan program kerja dari Pemuda Muhammadiyah yang bertujuan untuk kemajuan pemuda, berkaitan dengan bonus demografi Kota Depok dan usia produktif sebesar 71% di Kota Depok,” ujar Idzkar Azliani, Ketua PC Pemuda Muhammadiyah Sawangan, kemarin.
Ia menambahkan, program kedepan organisasi yang ia pimpin akan melakukan rapat kerja pada awal Maret esok.

“Kami berharap Pemuda Muhammadiyah dapat berperan lebih lanjut dalam masyarakat dan berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun wilayah Sawangan,” paparnya.
Acara pelantikan tersebut juga dirangkai dengan diskusi interaktif yang menghadirkan Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri, Anggota DPRD Depok Dapil Sawangan Bojongsari Cipayung, Khairulloh Ahyari dan Lahmudin Abdullah.
Hasil dari diskusi itu para pemuda diberikan tantangan oleh pembicara untuk kepemudaan saat ini agar ditindak lanjuti dengan program yang nyata.
Acara yang diselenggarakan di Aula Kantor Kecamatan Sawangan dipandu oleh moderator Ramdhan Kamilin. n Rahmat Tarmuji

