HeadlinePeristiwa

Pria Tewas Tertabrak Commuterline

Beji | jurnaldepok.id
Seorang pria paruh baya tewas mengenaskan tertabrak kereta KRL di sekitar palang perlintasan kereta tidak resmi di RT.01/12, Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Kamis (2/1).

Nalih salah satu penjaga pintu lintasan mengatakan sebelum kejadian, pria tersebut berjalan di atas perlintasan seperti orang linglung.

“Saat jaga, saya lihat pria itu bolak balik di rel. Pas ada commuterline kita teriaki agar pindah, akhirnya ketabrak,” katanya.

Kanit Reskrim Polsek Beji Iptu Heri mengatakan sekitar pukul 09.10 WIB seorang pria tanpa identitas tewas terseret kereta Commuterline (KRL) dari Bogor ke Jakarta sejauh 25 meter hingga sampai pintu perlintasan Pondok Cina.

“Anggota tidak menemukan identitas korban, diperkirakan usia sekitar 65 tahun berbadan kurus dan berambut tipis. Jasad dibawa ke RSUD Ciawi,” ungkapnya.

Sementara itu berdasarkan keterangan saksi, Iptu Heri menyebutkan korban sempat duduk di bantalan rel kereta dan berkomunikasi menggunakan HP. Tidak lama, kereta lewat setelah itu korban melompat ke jalur kereta yang melintas dan tertabrak.

Dugaan sementara korban diduga bunuh diri. Dari saksi-saksi yang diambil keterangan korban dengan sengaja melompat ke jalur kereta hingga tertabrak sampai tewas.

Korban menghembuskan napas terakhir seketika di lokasi kejadian lantaran mengalami luka berat di kepala belakang sebelah kiri.

“Bagi pihak keluarga yang mengenali ciri-ciri korban agar dapat menghubungi anggota polisi terdekat atau ke Kantor Polsek Beji,” ungkapnya.

Sementara itu salah satu kerabat korban Elly mengatakan korban adalah Benyamin warga di Beji Timur.n Aji Hendro

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button