HeadlinePemilu

Cek Data Pemilih Di Car Free Day

Kota Kembang | jurnaldepok.id
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok membuka stand khusus dalam kegiatan Car Free Day di Kota Kembang, Minggu (8/4).

Ketua KPU Kota Depok, Titik Nurhayati mengatakan kegiatan tersebut bertujuan selain untuk mensosialisasikan Pilgub Jabar pada 27 Juni 2018 mendatang, juga sebagai sarana masyarakat untuk mengecek langsung data pemilih.

“Kami namakan ini outlet pemilih, kami menyediakan layanan masyarakat untuk mengecek langsung apakah namanya sudah masuk dalam daftar pemilih sementara atau belum. Kalau belum nanti kami daftarkan, kalau sudah berarti harus mengetahui terdaftar di TPS mana dan kelurahan mana,” ujar Titik kepada Jurnal Depok, Minggu (8/4).

Ia menambahkan, pihaknya juga mengajak partisipasi dan mengingatkan bahwa pelaksanaan Pilgub Jabar sudah dekat. Dengan begitu, dirinya berharap tergugah keinginan masyarakat untuk sama-sama datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya.

Dalam kesempatan itu, pihaknya telah menyediakan system untuk mengecek DPS. Di mana, system tersebut dapat dibuka langsung melalui ponsel.

“Kalau di Jawa Barat ada namanya Sijali,” katanya.

Sementara untuk DPS yang telah disebar ke kelurahan, sambungnya, banyak respon masyarakat baik ke kelurahan, PPK maupun ke KPU. Bahkan, kata dia, hingga kemarin masih banyak masyarakat yang menyampaikan baik baru yang mendapat suket saja dan belum terdaftar.

“Temuan itu kemudian kami catat di kegiatan ini untuk kemudian diteruskan ke PPS agar bisa didaftarkan di DPSHP,” jelasnya.

Hampir seluruh pegawai KPU Depok terlibat dalam kegiatan tersebut. Mereka juga turut membagi-bagikan brosur kepada pengguna jalan. n Rahmat Tarmuji

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button