Panglima TNI Kunker ke Kostrad Cilodong

482

Cilodong | jurnaldepok.id
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan kunjungan kerja pertama ke markas Kostrad di Cilodong, Jawa Barat. Kehadirannya disambut riuh yel-yel prajurit Kostrad.

Marsekal Hadi tiba dengan helikopter di lapangan tembak Markas Divisi Infanteri 1 Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat, Rabu (20/12) pukul 11.50 WIB.

Di lokasi tampak para perwira tinggi TNI AD mendampingi Marsekal Hadi, di antaranya KSAD Jenderal TNI Mulyono, Pangkostrad Letjen Edy Rahmayadi, dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi.

Marsekal Hadi langsung menuju lapangan hitam Madifiv 1 Kostrad. Ada 2.200 prajurit Kostrad yang mengikuti apel ini. Sejumlah alutsista Kostrad juga disiagakan di lapangan.

Kehadiran Hadi disambut yel-yel prajurit Kostrad. Para prajurit juga melakukan demonstrasi bela diri di depan Marsekal Hadi, salah satunya cara menjinakkan ular.

Pada kesempatan tersebut, Pasukan Taipur (Intai dan Tempur) Kostrad mencuri perhatian dengan pakaian mereka yang serbahitam.

Para prajurit Taipur Kostrad ini tampak membawa ular kobra. Di depan Marsekal Hadi, mereka menggigit tubuh ular berbisa itu dengan buas. Darah ular itu juga mereka minum.

Aksi dengan ular kobra itu untuk menunjukkan prajurit Kostrad terlatih di segala medan tempur. Dalam kondisi perang, prajurit Kostrad tahu bagaimana cara bertahan hidup, termasuk dengan memburu dan memakan ular.

Dalam kesempatan ini, Marsekal Hadi akan melihat berbagai kesiapan alutsista Kostrad. Dia juga akan memberi pengarahan kepada seluruh prajurit.nNur Komalasari/*

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here